Keriuhan Suara Netizen

Posted: February 15, 2016 in Uncategorized
Tags:

Dunia jurnalistik di dunia maya hadir dalam bentuk yang santau namun tetap membahas isu yang tengah ramai diperbincangkan.

Sekitar tujuh tahun lalu, istilah citizen journalism atau jurnalisme warga mulai mencuat di berbagai media. Bahkan beberapa televise swasta mencanangkan program khusus terkait istilah tersebut.

Tak sedikit warga yang melakukan live report terhadap suatu peristiwa atau merekamnya melalui video. citizen journalism kemudian terus berkembang seiring meluasnya penetrasi internet.

Masyarakat kini semakin mudah mencicipi profesi sebagai jurnalis. Modalnya cukup dengan akun jejaring sosial, seperti facebook dan twitter.

Kini, kegiatan citizen journalism mengalami pergeseran. Euforia masyarakat menghabiskan waktu menggunakan internet memunculkan sebutan baru bagi mereka, yakni netizen. Netizen sebenarnya bukan istilah baru di dunia maya.

Info tentang kain tenun tapis, kunjungi www.rumahtapis.blogspot.com

Istilah tersebut lahir berdasar penggabungan dari kata citizen dan internet. Internet pionir dan penulis Amerika Serikat, Michael F. Hauben, telah menciptakan istilah tersebut sejak 1990.

Bertukar informasi melalui forum atau jejaring sosial pun kini menjadi semakin mudah dengan kepemilikan perangkat mobile pribadi berkapasitas internet memadai. Para pemegang ponsel pintar sangat mudah melakukan share, tag, posting, dan interaksi online lainnya terhadap berita-berita yang ditulis media.

Dari aktivitas digital tersebut alhir pula banyak forum komunitas dan aplikasi bagi para netizen yang selalu kehausan informasi.

Apabila selama ini berita hadir dalam bentuk ulasan yang serius, di ranah dunia maya berbagai peristiwa disampaikan dengan cara yang lebih santai.

Meski jauh dari kesan serius, makna dari pesan tetap tersampaikan.

Republika 11 Februari 2016

Leave a comment